Selasa, 14 Juli 2020

PERANGKAT PEMBELAJARAN KIMIA 2020/2021


        Dalam proses pembelajaran terjadi interaksi antara guru dan siswa, dalam interaksi ini bisa langsung maupun tidak langsung. Yang terpenting dalam proses pembelajaran adalah komunikasi, baik dalam menyampikan materi maupun penyampaian pendapat siswa sebagai umpan balik dalam pembelajaran. Proses pembelajaran sendiri diperlukan suatu media dan perangkat pembelajaran, guna memperlancar pembelajaran. Perangkat dan media pembelajaran bagi seorang guru sangat penting sebagai acuan dan sebagai gambaran target-target yang akan dicapai.  Demikian juga dengan siswa, untuk memperluas dan mendapat kedalam materi bukan hanya dari satu sumber (guru pengajar), namun diperlukan sumber-sumber lain sebagai referensi untuk memperkaya pengetahuan. Salah satu sumber adalah buku ajar, yang dewasa ini semakin berkembang pesat dalam kemasannya. Ada buku cetak dan ada pula buku elektronik. 
         Oleh karenanya dalam blog PEMBELAJARAN KIMIA ini dilengkapi dengan perangkat pembelajaran bagi guru (Perangkat PJJ masa Covid-19 dan Sebelum Covid-19) dan E-book kimia bagi siswa (pada label REFERENSI BUKU PEMBELAJARAN), dengan harapan ketersediaan sarana pembelajaran ini benar-benar dapat dimanfaatkan oleh siswa (terutama) pada masa pendemi Covid-19 seperti saat sekarang ini. Tanpa harus keluar rumah, siswa dapat mengakses berbagai sumber belajar sebagai referensi dalam pembelajarannya. Untuk lebih detainyan sila klik link di bawah ini untuk memperoleh file yang dibutuhkan .


JADWAL PJJ

 

PERANGKAT PJJ (MASSA COVID-19) KELAS XII

 

RINCIAN MINGGU EFEKTIF

ANALISIS KD ESENSIAL (MASA PANDEMI COVID-19)

PROGRAM SEMESTER

RPP

Kamis, 09 Juli 2020

INFO BLOG

Assalamualaikum Wr.Wb
 Selamat datang di blog belajar Kimia.


Kimia merupakan sebuah ilmu pengeahuan yang erat kaitannya dengan kehidupas sehari-hari. Tanpa kita sadari begitu banyak kita berinteraksi dengan ilmu kimia di berbagai bidang diantaranya kesehatan, sandang, pertanian dan masih banyak lagi.
Begitu berkembangnya ilmu pengetahuan demikian juga dengan ilmu kimia, memaksa kita untuk meng up date berbagai info dan berita terkait penemuan-penemuan baru berbagai ilmu pengetahuan terutama ilmu kimia. 
Dewasa ini digaungkan dan bahkan ada budaya gerakan litersi. Dimana gerakan ini menunjukkan betapa pentingnya membaca sebagai salah satu upaya memahami ilmu pengetahuan, selain kegiatan praktek

Melalui blog ini penulis menyajikan berbagai informasi terkait ilmu kimia. Mulai dari pembelajaran, berita terkini terkait ilmu kimia, soal-soal latihan maupun video dan link video pembelajaran guna memperkaya pengetahuan siswa dan meningkatkan literatur siswa dalam berliterasi. 
Kiranya blog ini bermanfaat bagi pembaca, kekurangan berasal dari penulis, semoga selanjutnya penulis dapat berbenah dan memperbaiki conten blog ini



Wassalam...
Penulis


REFERENSI BUKU PEMBELAJARAN

BUKU KIMIA KELAS X BUKU KIMIA KELAS XI BUKU KIMIA KELAS XII